Bagi pemilik kendaraan mobil pribadi, perawatan mobil meerupakan hal yang tidak boleh dilewatkan. Kendaraan mobil perlu selalu terjaga performanya dan tetap dalam penampilan terbaiknya sehingga manfaat yang diharapkan juga terus bisa didapatkan. Namun bukan berarti harus menjadi montir. Di sekitar kita terdapat banyak jasa yang bisa dimanfaatkan untuk mengatasi berbagai masalah pada mobil termasuk menghilangkan penyok pada bagian mobil. Seperti bengkel mobil, bengkel variasi mobil, jasa body repair dan lain-lain.
Penyok pada mobil adalah hal yang membuat geram setiap pemilik kendaraan pribadi. Untuk itu, banyak orang yang akan mati-matian menghilangkan penyok pada kendaraan pribadi mereka tersebut. Ternyata, menghilangkan penyok pada mobil tidak harus selalu pergi ke bengkel dengan biaya yang mahal, namun dapat dilakukan sendiri di rumah, kuncinya adalah tetap hati-hati agar tidak merusak cat pada bodi mobil dan bergantung pada seberapa parah kerusakannya. Sehigga apabila terlalu parah, mau tidak mau kita harus membawa kepada ahlinya.
Menghilangkan Penyok Mobil di Rumah
Dalam berkendara, pasti banyak hal yang bisa terjadi. Tidak terkecuali kerusakan-kerusakan minor yang sebenarnya bisa diselesaikan sendiri di rumah. Salah satunya adalah penyok pada mobil. Simak tips menghilangkan penyok pada bagian mobil di rumah berikut ini.
1. Menggunakan Hair Dryer dan Cairan Karbondioksida
Pertama-tama Anda perlu menyiapkan pengering rambut dan sebotol cairan karbondioksida cair, kemudian nyalakan hair dryer dan arahkan udara panas ke bodi mobil yang penyok. Lakukan cara ini secara terus menerus hingga dirasa cukup panas.
Memanaskan area tersebut tentu akan berbeda estimasi waktunya tergantung dengan kondisi parah atau tidaknya penyok pada mobil anda. Untuk bagian penyok yang cukup besar Anda akan membutuhkan waktu 3 hingga 5 menit.
Kemudian, semprotkanlah karbon dioksida cair pada bagian yang telah dipanaskan tersebut, dan tekan-tekan sampai penyok yang ada kembali lagi ke bentuk semula.
2. Menggunakan Air Panas
Siapkan air panas yang akan digunakan untuk memanaskan bagian penyok pada mobil anda. Kemudian siramkan air panas tersebut secara perlahan pada bagian bodi mobil Anda yang mengalami penyok. Selanjutnya sediakan satu buah kain yang akan Anda gunakan untuk memberikan tekanan ke bagian mobil yang penyok hingga kembali ke bentuk yang sebelumnya.
Cara ini perlu diulang beberapa kali hingga Anda merasa bodi mobil Anda sudah kembali ke bentuk semula. Tetap hati-hati ketika menekan, dan jangan menekan terlalu keras.
3. Menggunakan Es Batu
Jika Anda ingin menggunakan es batu untuk mengembalikan bodi mobil Anda yang penyok, Anda bisa melakukannya hanya dengan menempelkan es batu tersebut pada bagian yang penyok dan mendiamkannya selama kurang lebih 2 menit.
Setelah itu, ketika sudah keluar butiran salju pada area yang Anda beri es batu, angkatlah es batu dan gunakan hair dryer untuk mengembalikan bentuk bodi mobil anda. Cara ini hanya dapat dilakuka jika kondisi penyok pada mobil Anda tidak terlalu parah.
4. Menggunakan Pops A Dent
Cara memperbaiki bodi mobil yang penyok dengan lebih aman adalah dengan menggunakan sebuah produk khusus bernama Pops A Dent. Produk ini bentuknya menyerupai sebuah jembatan yang gunanya adalah mendistribusikan tekanan yang merata pada seluruh “jembatan” sehingga dapat menghindarkan mobil Anda dari adanya resiko tambahan kerusakan pada bodi mobil anda
Cara menggunakan produk ini adalah dengan memilih terlebih dahulu pad lem yang sesuai dengan ukuran penyok pada bodi mobil. Panaskan glue stick kurang lebih selama 5 menit. Selanjutnya biarkan lem mengering paling tidak selama 3 hingga 5 menit. Anda juga perlu memastikan bahwa lem benar-benar lengket.
Kemudian Anda perlu memperhatikan jangan sampai lem tertempel di kendaraan Anda lebih dari 8 menit. Anda dapat mengulang proses ini hingga memberikan hasil sesuai kenginan.
Beberapa manfaat menggunakan produk ini pada mobil penyok adalah :
- Caranya mudah, Anda hanya perlu merekatkan dan memutar
- Resiko merusak cat mobil sangat kecil
- Untuk berbagai jenis penyok pada bodi mobil
- Hemat biaya
Demikianlah beberapa tips yang bisa Anda lakukan di rumah untuk menghilangkan penyok pada bagian mobil Anda. Semoga dapat menambah wawasan dan bermanfaat untuk Anda. Simak ulasan tentang informasi dan tips-tips variasi mobil lainnya di halaman jogjavariasimobil.com.