Para pecinta otomotif terutama para penghobi modifikasi audio mobil pasti akan gengsi apabila performa audio mobilnya tidak berkualitas bahkan tidak mampu bersaing. Bengkel audio mobil di Jogja biasanya memberikan tawaran dan alternatif untuk melakukan modifikasi atau meningkatkan kualitas audio mobil.
Sebenarnya, audio mobil memang bukan sekedar aksesoris mobil biasa. Audio mobil memiliki fungsi bagi pengendara mobil. Salah satunya adalah memberikan kenyamanan saat berkendara. Sehingga memiliki audio mobil yang melebihi standar kadang-kadang menjadi hal yang didambakan para pemilik mobil.
Memiliki audio mobil yang standar berdasarkan default bawaan mobil memang terkadang terasa kurang. Pasti terpikir untuk memodifikasi audio mobil agar suaranya jernih dan kencang. Namun tetap harus pilih-pilih agar seperangkat audio mobil yang baru bisa membuat pendengaran puas. Namun terkadang, setelah dipasang tetap tidak memanjakan telinga. Kira-kira bagaimana mensiasatinya ya?
Tips Meningkatkan Komponen Audio Mobil
Terdapat banyak informasi yang bisa menjelaskan tentang bagaimana meningkatkan performa audio mobil. Namun jika mencoba sendiri tanpa keahlian tentu saja akan memberikan resiko. Selain itu, membawanya ke bengkel variasi mobil tanpa memahami sedikitpun juga waspada. Karena bisa-bisa Anda akan ditawarkan harga lebih tinggi dibandingkan dengan biasanya. Berikut ini informasi tips meningkatkan performa komponen audio mobil untuk Anda!
- Daripada merogoh kocek lebih dalam lagi yang malah bisa lebih mahal dari sebelumnya, lebih baik tentukan lebih dulu budget pemasangan audio mobilnya. Tak perlu mahal, asalkan system audionya cocok. Namun, item utama yang harus diperhatikan adalah head unitnya. Pilihlah head unit yang dapat menghasilkan suara yang berkualiltas. Kalau perlu beli lah head unit yang memiliki front, rear, sub. Dan biasanya head unit yang menghasilkan suara berkualitas dan jernih adalah merk Clarion dan Alpine.
- Lalu, ganti speaker standar yang miliki dengan yang baru. Beli lah merk terkenal agar suara yang dihasilkan jernih, kencang dan yang terpenting bisa awet digunakan. Biasanya merk terkenal speaker untuk perangkat audio mobil yaitu Bose, Harman Kardon, Vocal, Hertz, Boston Original, Scan Speak, Pioneer, dan lain-lain.
- Selanjutnya pilihlah power amplifier yang berkualitas dan sudah teruji secara teknis. Karena power amplifier yang tepat pemilihannya akan menghasilkan kombinasi musik yang nyaman di telinga. Setelah power amplifier, pilih subwoofer yang cocok dengan kriteria jenis mobilnya. Untuk diketahui, biasanya mobil SUV, MPV, Microbus cocoknya menggunakan subwoofer 12 inchi double coil atau single coil. Sementara untuk City Car lebih banyak lagi yang cocok dijual dipasaran.
- Kalau perlu gunakanlah papan MDF berukuran 18 mm dan gunakan slot lubang agar bass subwoofer keluar. Selanjutnya untuk menjaga kestabilan kelistrikan mobil dan aki serta alternator tidak jebol, gunakanlah capasitor. Lalu gunakan peredam aspal atau peredan audio agar suara tidak keluar. Peredam tersebut sebaiknya dipasang di dalam plat pintu bagian luar dan plat pintu di balik doortrim dan di bagian doortrim.
- Selain itu gunakan juga kabel-kabel yang berkualitas agar tidak mudah konslet dan malah dapat membahayakan. Namun, menurut Manager Begja Autotronics yang bernama Yanto ada baiknya apabila hanya sekedar ingin meng-upgrade suara dari audio standar, lebih baik menggunakan prosessor.
Memang sih, harga prosessor terbilang cukup mahal yakni berkisar darp Rp 1 juta sampai Rp 6 juta. Namun, suara yang dihasilkan akan jauh lebih enak. Serta tidak perlu bingung dengan instalasi rumit seperti hal-hal diatas dimana harus mengganti speaker dan menambah subwoofer ataupun komponen lainnya.
Namun, apapun yang menjadi pilihan Anda nantinya semoga itulah yang dibutuhkan. Jangan sampai malah sia-sia. Jadi, pastikan untuk benar-benar mengecek kebutuhan audio mobil sebelum membeli satu atau beberapa komponen audio.
Itu dia beberapa informasi terkait tips meningkatkan performa komponen audio mobil. Semoga ulasan ini dapat membantu Anda memahami kebutuhan mobil kesayangan Anda. Simak berbagai informasi variasi mobil lainnya di jogjavariasimobil.com. Nantikan juga update artikel terbarunya. Apabila terdapat saran, kritik dan tambahan informasi, berikan komentar Anda pada kolom yang tersedia. Matur nuwun.